Hukum dan Kriminal

Selama 2024 BNN Poso Berhasil Tangkap 13 Pelaku Narkoba

SWARAQTA- Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Poso, Sulteng, menggelar press realese pencapaian selama tahun 2024.

Pencapaian tersebut mulai dari penangkapan tersangka narkoba hingga melaksanakan rehab pasien sabu.

Di tahun 2024, di BNN Poso terjadi dua kasus dengan tersangka dua orang yang kini kasusnya dalam proses sidik di BNN Sulteng, dengan babuk sabu seberat 1,26 gram sabu dan 4,12 gram sabu.

Sementara tahun 2023 terdapat empat kasus, ke empat tersangka dilakukan penyelidikan di BNN Sulteng, terdapat 1,82 gram sabu dan 1,23 gram sabu serta 99,96 gram ganja yang diamankan. Angka kasus di 2023 lebih tinggi dibandingkan tahun 2024.

Selain itu untuk pemberantasan narkoba tahun 2024 sebanyak tiga orang Target Operasi (TO) namun berhasil mencapai 13 target dengan rekomendasi 10 orang rehabilitasi, 3 orang rekomendasi rehabilitasi dan 7 asesmen medis.

Kepala BNN Poso, AKBP Pradiptya Mahayana mengatakan, pihak BNN tidak bisa bekerja sendiri dan membutuhkan peran semua pihak.

“Tentunya kami terbuka bagi siapa saja untuk bekerja sama memberantas narkoba di wilayah Poso,” ucap Pradiptya. Selasa (24/12/2024)

Di tahun 2025, BNN Poso akan terus bekerja maksimal dalam memberantas narkoba, karena narkoba musuh bersama.(RyN)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page