Satgas III Preventif Datangi Warga Sampaikan Himbauan Kamtibmas di Wilayah Operasi
SWARAQTA- Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah operasi, Satgas III Preventif melalui Pos Kamtibmas Desa Tabalu, Tamanjeka, Masamba, dan Desa Kalora, Kabupaten Poso, Sulteng melaksanakan kegiatan sambang warga, Selasa (16/7/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan warga masyarakat, serta untuk memberikan edukasi dan imbauan terkait Kamtibmas.
Dalam sambangnya, Satgas III Preventif menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas terkait meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi kriminalitas, seperti pencurian, penjambretan, dan peredaran narkoba.
Warga juga diajak memelihara kerukunan antar warga dan menyelesaikan konflik dengan cara damai. Dan melaporkan kepada pihak berwajib jika melihat atau mengetahui adanya kelompok paham radikalisme dan intoleran.
Selain itu, Satgas III Preventif memberikan tips-tips keamanan kepada warga, seperti selalu mengunci pintu dan jendela rumah saat bepergian dan tidak membawa barang berharga berlebihan saat bepergian.
Kasubsatgas Humas Operasi Madago Raya, AKP Basirun Laele mengatakan, bahwa kegiatan sambang ini merupakan salah satu upaya Satgas III Preventif untuk membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat di wilayah operasi.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri khususnya Satgas Madago Raya dan bersama-sama menjaga Kamtibmas di wilayah operasi,” ujar AKP Basirun Laele, Rabu (17/7/2024).
Ia menambahkan, Satgas III Preventif juga akan terus melakukan berbagai kegiatan lainnya untuk menjaga Kamtibmas, seperti patroli, razia, sambang, dan sosialisasi.
“Kami mohon kepada masyarakat untuk selalu bekerja sama dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini,” pungkasnya.(RyN)