Politik

Bawaslu Poso Kawal Hak Pemilih Warga di Pemilu 2024

Poso, SWARAQTA– Jelang Pemilu 2024, pihak Bawaslu Poso mengakui masih banyak warga yang belum tercatat pada saat proses pencocokan dan penelitian (Coklit) yang dilakukan KPU Poso bersama jajarannya.

Hal ini diungkapkan Ketua Bawaslu Poso, Abdul Malik Saleh, berdasarkan rapat koordinasi bersama jajaran Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se- kabupaten Poso.

Kata Malik Saleh, ditemukan sejumlah warga di beberapa wilayah kecamatan belum tercatat sebagai pemilih saat dilaksanakannya proses coklit.

“Dari yang dilaporkan teman-teman Panwas di kecamatan, masih banyak warga yang belum terdata coklit,” ungkap Malik, saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (26/3/2023).

Dari temuan-temuan itu, pihak Bawaslu Poso kata Malik kemudian merekomendasi agar jajaran pengawas melakukan koordinasi bersama KPU Poso dan jajaran untuk dilakukan perbaikan serta pendataan kembali.

Bawaslu Poso tetap akan konsen mengawal hak- hak warga pemilih dengan memaksimalkan program patroli kawal hak pemilih.

Malik menegaskan, kalau pihaknya akan tetap berupaya menggunakan saluran yang ada sehingga hak pemilih tetap terproteksi.

“Dengan segala upaya kita akan memaksimakan kerja- kerja sehingga hak pemilih akan terlindungi,” pungkasnya. (RD)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page