Datangi KPU, Partai NasDem Poso Serahkan Dokumen Perbaikan DCS

SWARAQTA- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrasi (NasDem) Kabupaten Poso, Sulteng, menyerahkan perbaikan dokumen Daftar Calon Sementara (DCS) di kantor KPU Poso, Jumat (11/8/2023).
Perbaikan dokumen DCS tersebut diterima KPU Poso yang diserahkan oleh Ketua DPD NasDem Poso, Alex Patambo didampingi Wakil Ketua Hennry Djamorante, bersama kader Nasdem Poso, Mujahidin Dg. Mapudji.
Sebanyak 30 caleg DPRD Poso di empat Daerah Pemilihan (Dapil) terdiri dari 9 caleg perempuan dan 21 caleg laki-laki didaftarkan NasDem dalam perbaikan dokumen DCS.
30 caleg NasDem yaitu, Dapil 1 sebanyak 8 caleg, Dapil 2 11, Dapil 3 5 dan Dapil 4 ada 6 caleg.
Kader Nasdem Poso, Mujahidin Dg. Mapudji yang juga caleg Dapil 1 mengajak semua kalangan, agar menyambut pesta demokrasi di tahun 2024 dengan riang gembira.
Kata Mujahidin Dg. Mapudji perbedaan itu sebuah keniscayaan, namun dengan itu pelangi selalu indah dipandang dan dirindukan keberadaannya.
Menurutnya dari kurang lebih 430-an calon legislatif yang akan melahirkan 30 orang terbaik daerah, tentunya NasDem Poso akan membawakan suasana kebatinan bahwa kita sedarah dalam membangun Poso lebih baik kedepannya.
“Selayaknya pesta mempertemukan dua keluarga dengan harapan mencapai visi bersama menggunakan sumber daya yang dimiliki,” ucapnya.
Sementara itu Wakil Ketua NasDem Poso, Hennry Djamorante mengatakan, dokumen DCS telah diterima KPU Poso dan dinyatakan lengkap. (RD)