Hukum dan Kriminal

BNN Poso Amankan 20,80 Gram Sabu Dari Residivis

Poso, SWARAQTA– Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Poso, Sulteng, berhasil menangkap salah seorang pengedar Narkoba berinisial Depol yang selama ini menjadi Target Operasi (TO).

Hal ini disampaikan Kepala BNNK Poso AKBP Kahar Muzakir dalam konfrensi pers, Senin 31 Januari 2021 di kantor BNNK Poso.

Penangkapan terjadi Jumat 28 Januari 2022, pada pukul 17.00 wita yang dilakukan tim pemberantasan BNNK Poso terhadap Depol (47) yang berada di rumah temannya di jalan Tandongkayuku, Kelurahan Sangele, Kecamatan Pamona Pusalemba.

Pihak Brantas BNNK kemudian melakukan penggeladahan terhadap tersangka Depol yang disaksikan ketua RT dan ditemukan Barang Bukti (Babuk) jenis sabu.

Babuk yang ditemukan berupa 16 paket plastik bening berisikan serbuk kristal sabu seberat 20,80 gram, 1 paket klip besar kosong, 1 pack paket plastik klip bening kosong.

Babuk lainnya 1 buah handpone merek nokia warna hitam, uang tunai senilai Rp.980.000, 1 buah tas samping merek eiger warna hitam dan 1 buah KTP.

“Kesemua barang bukti dan tersangka dibawah ke kantor BNN Kabupaten Poso, untuk dilakukan proses selanjutnya,” ucap Kepala BNNK Poso.

Atas penangkapan itu, AKBP Kahar juga mengucap syukur Alhamdulillah atas nama BNNK Poso awal tahun 2022 berhasil ungkap kasus narkoba.

Kasi Berantas BNNK Poso, Aiptu Muh Idris mengatakan, setelah pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan, tersangka diketahui adalah residivis yang dua kali masuk penjara dalam kasus yang sama.

Idris menyampaikan, untuk barang bukti, tersangka Depol mengambil babuk sabu di kota Palu di Jalan Anoa yang dibeli dari pria inisial R.

“Jadi dia sendiri Depol yang jemput pakai paket, dan ada orangnya masih dicari ditempat lain,” jelasnya.

Sementara tersangka membeli paket sabu di Palu 1 gram senilai Rp.1,2 juta, lalu dijual di Poso seharga 1 gram Rp 1,7 juta. Tersangka Depol ini sudah jadi target BNNK, sedangkan jaringan yang lain akan ditindak lanjuti.

Hilman Maku selaku Humas menambahkan, jika kepala BNNK Poso sudah berkoordinasi dengan Polsek Pamona Puselemba dalam rangka upaya strategis melakukan pencegahan narkoba.

Laporan : RyanD

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page