Relawan PHC Poso Salurkan Bantuan Korban Banjir Torue

Poso, SWARAQTA– Relawan komunitas Poso Humanity Care (PHC) menyalurkan bantuan korban banjir bandang di Desa Torue, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulteng. Sabtu (30/7/22).
Bantuan yang disalurkan kebutuhan perlengkapan tidur berupa selimut, tikar, makanan dan minuman siap saji.
Tijo Humas PHC Poso mengatakan, bantuan yang disalurkan merupakan hasil donasi selama dua hari dari aksi penggalangan.
“Setelah melakukan penggalangan donasi turun ke jalan selama dua hari, relawan PHC siap menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Desa Torue,” ucap Tijo.
Menurutnya, donasi terkumpul kurang lebih sebanyak Rp 4.000.000 akan disalurkan dalam bentuk kebutuhan mendesak seperti selimut dan tikar serta makanan siap santap dll.
“Alhamdulillah proses packing seluruh paket bantuan telah selesai dilakukan hingga pukul 22:30 wita tadi malam,” jelasnya.
Pihak PHC berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan meringankan para korban banjir bandang.
Laporan : Ryan Darmawan