Politik

Pengurus DPD Dilantik, Kader Partai NasDem Poso Harus Paham Gerakan Restorasi

Poso, SWARAQTA– Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) partai NasDem Kabupaten Poso, Sulteng masa jabatan 2021- 2024 resmi dilantik dan dikukuhkan.

Pelantikan berlangsung di gedung wanita Poso, Jalan Pulau Timur, Kelurahan Gebang Rejo. Senin (29/11/21).

Pelantikan dihadiri Wakil Bupati Poso, M. Yasin Mangun, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sulteng, Atha Mahmud, para pengurus DPW NasDem Sulteng, pengurus DPD NasDem Poso dan tamu undangan.

Dalam pelantikan itu sebagai ketua DPD NasDem Poso dijabat Alexander Patambo, Sekretaris Romi Alimin dan Bendahara Fatmawati Parsan.

Ketua DPD NasDem Poso, Alexander Patambo dalam sambutannya menyampaikan, mendapat amanah menjabat sebagai ketua bukan perkara yang mudah. Namun sebagai wujud tanggung jawab besar.

Kata Alex, NasDem Poso akan memperkuat struktur partai yang ada. Bersama-sama membesarkan partai di wilayah ini.

Sementara Ketua DPW partai NasDem Sulteng Atha Mahmud dalam pidatonya mengatakan, politik memang tidak bisa dipisahkan dari sebuah kepentingan jangka pendek yang seringkali kita diperhadapkan dengan kebutuhan-kebutuhan pragmatis.

Menurut Atha, saat-saat yang genting semacam itu, godaan untuk berbuat curang, khianat, oportunis, pragmatis, menjadi sulit ditepiskan. Dalam kerangka itulah, pemahaman utuh tentang Gerakan Restorasi mesti dipahami.

“ Saya tidak bilang bahwa semua orang di Partai ini harus suci putih seperti malaikat. Tidak pula saya mengatakan bahwa kita harus hitam pekat seperti belut,” ucapnya

Menurut Atha, yang ingin saya sampaikan bahwa, politik NasDem itu adalah rule game jangka panjang. Misi kita bukan sekedar merebut kekuasaan, mendapatkan kursi, atau memiliki Bupati dan Wakil Bupati, Gubernur dan Wakil Gubernur. Itu tidak, NasDem itu memiliki tugas sejarah yang amat besar.

Sebuah tugas lebih suci dari sekedar menanamkan politik tanpa mahar, tugas besar itu adalah memulihkan Indonesia, kembali ke cita-cita awal proklamasi.

“Oleh karena itu, setiap kader jangan bersedih hati, minder, apalagi merasa marjinal. Tidak boleh sama sekali. Menjadi seorang kader NasDem itu kebanggaan, kader NasDem itu sebuah kehormatan, karena kita sedang berada di dalam Pusaran Gerakan Akbar Restorasi Indonesia,” tegasnya.

Wakil Bupati Poso, Yasin Mangun dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya dan terima kasih kepada partai NasDem mulai dari pengurus pusat, DPW serta DPD NasDem Poso yang telah berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk tersalurnya beberapa program pemerintah pusat bisa dilaksanakan di Poso.

“Program itu seperti jaringan internet desa, serta beberapa program bantuan untuk peningkatan hasil dan komoditi pertanian Poso,” ujarnya.

Pelantikan dan pengukuhan pengurus DPD partai NasDem Poso itu kemudian dilanjutkan Rapat Kordinasi Khusus (Rakordasus) dan Pendidikan Politik dengan tema Perkuat Struktur, Menang Lebih 2024.

 

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page