Pemerintahan

Kelompok Teroris Habis, Merubah Citra Poso Jadi Lebih Baik

Poso, SWARAQTA– Bupati Poso, Verna Inkiriwang mengapresiasi tim Satgas Madago Raya 2022 yang telah berhasil menuntaskan kelompok DPO teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Kabupaten Poso, Sulteng.

Kata Verna, dengan tidak adanya lagi pelaku DPO tersebut menjadi hal baik kedepan, sehingga masyarakat takutkan selama ini kini aman dari gangguan kelompok MIT.

“Dengan selesainya operasi Madago Raya, sekaligus merubah image, merubah citra Kabupaten Poso yang selama ini dikenal dengan daerah tidak aman. Kami juga Pemerintah selalu berusaha membranding Poso, agar tidak ada lagi Poso disebut kota konflik, kota banyak teroris. Kita bangun Poso bersama-sama dengan image baik,” ungkap Verna kepada wartawan usai memimpin apel gelar pasukan pengamanan Natal dan Tahun Baru di Mapolres Poso, Kamis (22/12/22).

Sementara itu dalam sambutannya, di perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 Verna juga mengajak bersama-sama menciptakan situasi kondusif dan aman di Kabupaten Poso.

Verna menegaskan, kejadian bom bunuh diri yang terjadi di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat, menjadi perhatian semua agar selalu waspada.

“Guna mencegah aksi teroris, sama-sama meningkatkan keamanan rumah-rumah ibadah dan tempat keramaian untuk terhindar dari ancaman teror,” sebutnya.

Selain itu kata Bupati Verna, rumah ibadah harus dilakukan sterilisasi sebelum pelaksanaan ibadah Natal dan Tahun Baru, dan melibatkan tokoh agama dalam melakukan penjagaan rumah ibadah agar terbentuk toleransi.

Laporan : Ryan Darmawan

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page