Berkarya Industri Musik, MANDAKE Anak Poso Buat Lagu Berjudul Pamona
SWARAQTA– Anak asal Tentena, Kabupaten Poso, Sulteng, kembali mengeluarkan lagu terbarunya.
Membanggakan, MANDAKE anak Tentena yang bernama lengkap Juniar Chandra Putra Mandake Liwulanga, kini membuktikan anak dari daerah bisa bersaing di industri musik.
Beraliran rapper, setelah sukses dengan single kedua berjudul “Stay” Featuring Killah B & Bluechocolatx, MANDAKE rilis single ketiganya berjudul “Pamona”.
Single ke 3 dari MAND4KE menceritakan pengalaman hidupnya di tanah rantau, dengan berbekal culture dan keyakinan dari kota asalnya yaitu Tentena.
Single ke 3 ini MAND4KE lugas mengibarkan kebanggan atas identitasnya, memproyeksikan lagu ini sebagai trigger kontemplasi untuk orang disekitarnya yang berasal dari daerah yang sama, agar tetap tegas terhadap identitas yang mereka bawa dari kampung halaman, diberi judul “Pamona”.
“Saya ingin memperkenalkan adat/suku yang melekat pada dirinya sedari kecil. Telah banyak pelajaran yang saya dapat hidup di tanah rantau, yang baik maupun kurang baik, tetapi semua itu bisa dilewati dari dukungan terutama teman teman dan juga keluarga,” kata MANDAKE kepada wartawan, Sabtu (15/7/2023).
Menurutnya, materi lagu “Pamona” karena budaya Pamona adalah budaya asli masyarakat suku Pamona yang menjadi penduduk di Kabupaten Poso secara turun temurun. Dalam kemasyarakatan, suku Pamona memiliki sistem Sintuwu Maroso. Budaya Pamona diterapkan oleh suku-suku cabang dari suku Pamona dengan persamaan pada pakaian adat Sampapitu.
Untuk proses pembuatan single “Pamona” ini dimulai tanggal 24 Januari 2023 tepatnya di Studio (Blurumcomesout).
“Saya mulai menulis lirik dari mengangkat keresahaan saya di kota rantau. Suku saya yang berada di kampung halaman (Tentena) dan juga keyakinan yang masih saya pegang sampai sekarang,” ucapnya.
Kata MANDAKE, judul pertama yang terlintas adalah “Kana”, Kana adalah kata tambahan di akhir kalimat yang biasa di gunakan anak anak muda dari Tentena. Dan seiring berjalan waktu proses penyusunan materi, memutuskan bahwa judul single baru adalah “Pamona”.
“Memasuki bulan Maret, mulai masuk sesi rekaman di studio Blurum Records dengan bantuan dari RenaldyLomo dan Sultan Sakty sebagai Operator saat rekaman, Renaldylomo sebagai Producer musik dan melakukan Mixing/Mastering,” ungkap MANDAKE.
Sementara tanggal 09 Mei 2023 memutuskan untuk penggarapan music video Pamona. Serta 12 Mei 2023 adalah hari pertama shooting yang di direct langsung oleh Blurumcomesout yang dibantu Ekstras dari teman teman (MOZTAMP4LIFE).
“Alasan saya untuk membuat music video pada single ini sangatlah sederhana, agar para pendengar maupun penonton lebih memahami makna dan pesan yang saya sampaikan dari single saya berjudul Pamona,” pungkasnya.
Kini lagu tersebut bisa disaksikan melalui channel YouTube Blurum Records.
Laporan: Ryan Darmawan