Butuh Dukungan, Poso Skateboarding Wadah Anak Muda Memajukan Olah Raga Ekstrim
Poso, SWARAQTA– Saat ini, Skateboard termasuk dalam olah raga profesional yang memiliki kompetisi resmi, bahkan termasuk cabang olah raga tingkat nasional maupun internasional.
Skateboard berkembang menjadi subkultur di kalangan anak muda yang aktif memasarkan olah raga ini.
Di Kabupaten Poso, Sulteng, sendiri kini telah hadir komunitas Poso Skateboarding, komunitas ini dihuni para anak-anak muda Poso yang aktif berkecimpung di bidang Skateboard.
Meskipun hanya menggunakan alat secara mandiri, komunitas ini tetap konsisten memajukan olah raga Skateboard di Kabupaten Poso.
Baru-baru ini diwawancarai, Cristian Tamone ketua Skateboard Poso menyampaikan, jika komunitas Skateboarding Poso sudah terbentuk sejak tahun 2013 yang hingga kini masih tetap aktif.
“Waktu terbentuk baru sedikit yang gabung, karena papan Skateboard masih sedikit,” kata Cristian Tamone yang akrab disapa Cio saat berpartisipasi di acara Poso Youth Fest pada peringatan sumpah pemuda di Kopi Z. Sabtu (29/10/22).
Cio menyampaikan, Poso Skateboarding sempat vakum, lalu aktif kembali di tahun 2018, dan langsung mengikuti event Skateboard sedunia, kini telah lebih dari 15 orang pengikut.
“Kami masih menggunakan alat yang dibeli pakai dana sendiri secara patungan. Komunitas ini lagi memfokuskan membuat strukturnya untuk didaftarkan ke tingkat provinsi yang nantinya bisa mengikuti event-event Skateboard secara nasional dan internasional,” ungkap Cio.
Poso Skateboarding selama terbentuk sudah enam kali ikut event. Dan berharap ada perhatian dari pemerintah daerah agar dapat dukungan memajukan olah raga Skateboard di Poso.
“Skateboard merupakan olah raga ekstrim yang harus menyiapkan mental dan fisik. Tentunya kami butuh dukungan dari pemerintah maupun siapa saja agar bisa memajukan olah raga ini,” harapnya.
Laporan : Ryan Darmawan