Pentas Seni Musik dan Bukber Pemda Rayakan HUT Kota Poso ke-130

SWARAQTA- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Poso ke-130 serta syukuran pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang dan H. Soeharto Kandar periode 2025-2030, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Poso menggelar acara Buka Bersama (Bukber).
Kegiatan ini dikemas dalam Pentas Seni Musik & Budaya Religi dengan tema “Bersihkan Hati, Sucikan Diri, Raih Berkah dan Kemenangan Ramadhan”. Acara ini juga dirangkaikan dengan Pelepasan Tim Safari Ramadhan 1446 H. Jumat (7/3/2025).
Acara diisi dengan tausiah keagamaan oleh Ust. H. Sutami M. Idris, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Poso. Suasana semakin semarak dengan penampilan Marawis Majlis Ta’lim Khairunnisa Kabupaten Poso, Marawis MTS 2 Poso, serta Oldies Band, yang menambah kekhidmatan dan kehangatan acara.
Selain itu, dalam momen ini juga dilaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) guna membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau, sebagai langkah strategis dalam pengendalian inflasi dan menjaga stabilitas pasokan pangan selama bulan Ramadan.
Dalam sambutannya, Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang, menegaskan bahwa buka puasa bersama ini bukan sekadar ajang berbuka, tetapi juga momen mempererat tali silaturahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat.
“Buka puasa bersama ini adalah simbol kebersamaan dan kepedulian kita terhadap sesama. Ramadan mengajarkan kita untuk berbagi dengan penuh keikhlasan. Selain itu, melalui Gerakan Pangan Murah, pemerintah berupaya memastikan masyarakat tetap dapat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga terjangkau,” ujar Bupati Verna.
Bupati juga mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan Ramadan sebagai ajang introspeksi diri, memperbanyak ibadah, dan berbagi kebahagiaan kepada mereka yang membutuhkan.(RyN)