Pemerintahan

Bupati Poso Letakan Batu Pertama Pembangunan Tugu Keserasian Sosial Desa Petirodongi

Poso, SWARAQTA– Bupati Poso, Verna Inkiriwang meletakan batu pertama pembangunan tugu keserasian sosial di Desa Petirodongi, Kecamatan Pamona Utara. Rabu (24/11/21).

Pembangunan tugu keserasian sosial itu bagian program sinergisitas dari Kementrian Sosial bekerjasama dengan Pemda Poso tahun 2021.

Yunikson Penyami Camat Pamona Utara dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu mengarahkan dan merealisasikan bantuan keserasian sosial di Kelurahan Petirodongi, baik itu Kementerian Sosial, Tim Sinergisitas, serta Dinas Sosial yang sudah mau merekomendasikan bantuan tersebut.

Verna Inkiriwang Bupati Poso mengatakan, bantuan dari Kementrian Sosial melalui program Sinergisitas ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat Petirodongi, dan juga bisa memberi peningkatan ekonomi masyarakat melalui beberapa kegiatan yang telah di laksanakan agar bisa dikembangkan secara mandiri.

“Pemerintah Poso juga sangat mendukung program Forum Keserasian Sosial (FKS) melalui dukungan Dinas Sosial Poso yang turut membantu agar pencapaian program ini bisa berhasil,” ungkap Bupati Poso.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Majelis Sinode, Pendeta Klasis Pamona Utara dan Ketua FKS Petridongi.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page