Politik

Rekrutmen PKD, Bawaslu Poso Akan Berikan Penghargaan Panwascam Terbaik

Poso, SWARAQTA- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Poso, Sulteng, menjanjikan akan memberikan bonus bagi Pengawas Kecamatan (Panwascam) terbaik di 19 kecamatan yang ada di Kabupaten Poso dalam proses pelaksanaan perekrutan Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Pemilu 2024.

Kepada wartawan, Rabu (18/1/23) Ketua Bawaslu Poso, Abdul Malik Saleh menuturkan, saat ini seluruh Panwascam melakukan perekrutan PKD.

Dalam perekrutan itu, pihaknya bakal memberikan penghargaan bagi Panwascam terbaik, jika sukses memenuhi empat kategori yang menjadi ukuran atau indikator penilaian dari Bawaslu Poso.

Empat kategori tersebut, kata Malik Saleh yaitu jumlah pendaftar PKD terbanyak di Panwascam masing-masing wilayah, keterpenuhan 30 persen keterwakilan perempuan, tidak ada perpanjangan pendaftaran PKD dan tidak ada permasalahan dalam proses perekrutan.

Bonus yang akan diberikan, ucap Malik, berupa uang tunai dan sertifikat penghargaan sebagai Panwascam terbaik. Hal ini dilakukan merupakan inisiatif dari Bawaslu Poso untuk memberikan semangat bagi Panwascam dalam rangka perekrutan PKD.

“Penghargaan yang kami berikan inisiatif Bawaslu Poso memberikan semangat para Panwascam yang akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mencapai target,” sebutnya.

Sementara pendaftaran PKD di buka 14-19 Januari 2023.

“Nanti kita akan melihat hasilnya, mana Panwascam yang memang memenuhi indikator tersebut untuk kami berikan penghargaan,” pungkasnya.

Laporan : Ryan Darmawan

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page